Bagi pengguna Android tentu paham bahwa perangkat Android berbeda dengan yang lain, karena Android membutuhkan pengaturan yang disesuaikan dengan penggunanya, karena kalau tidak akan berdampak ketidaksesuaian penggunaan.
Ada beberapa tips untuk perangkat Android :
- Yang pertama diatur adalah penggunaan WIFI, Bluetooth dan Data pada perangkat android, karena kalau tidak, ini akan terasa ketika tiba - tiba pengguna kehilangan pulsa karena penggunaan Data yang tidak diinginkan. Jadi masuk ke Setting => Wireless & Network, matikan saat tidak digunakan dan hidupkan saat diperlukan.
- Perangkat Android memerlukan koneksi ke jaringan Data untuk melakukan sinkronisasi data dan update, nah supaya tidak kecolongan pulsa dan memory lebih baik diatur manual saja, karena Auto Sync pada Android membutuhkan Data dan aktif pada Background Application.
- Untuk menghemat baterai lakukanlah pengurangan tingkat kecerahan Android ke Setting => Display => Brightness, semakin terang layar maka semakin terkuraslah baterai. Serta matikan live wallpaper agar baterai awet.
- Selalu menyimpan file ke SD Card supaya memory bawaan lapang dan jika mulai terasa melambat bisa di Reboot supaya mendapat performa seperti semula.
Kemudian untuk membeli Blackberry Bekas :
- Sebelum membeli blackberry bekas ada baiknya dicek IMEI nya, dengan ketik *#06# lalu liat pada body perangkat dibelakang baterai dan dikotaknya, juga PIN BB nya apakah di suspend atau tidak.
- Usahakan dalam membeli itu kelengkapan Blackberry ada semua supaya kita tidak perlu modal lagi untuk membelinya dikemudian hari, seperti headset, charger dan kabel datanya, kemudian liat body casingnya, mulus apa bopeng, ada pecah atau retak. Lalu cek usia si BB, masuk Menu BB => Options => Status => ketik BUYR, akan terlihat dari tahun berapa BB dipergunakan. Setelah itu Menu => Options => Status => ketik TEST, lakukan pengetesan semua fiturnya, nasih bisa jalan apa tidak atau ada fitur yang error.
- Yang terakhir masih ada garansi atau tidak, ini penting jika ada kerusakan dikenudian hari, biar tidak nambah modal.
No comments:
Post a Comment