Tutorial kali ini tentang cara rooting LG
Google Nexus 4. Bukan sekedar rooting biasa, namun Onecklick root yang terkenal dengan
langkah-langkahnya yang lebih sederhana dan mudah dibandingkan metoda rooting
yang lain.
Toolkit yang akan kita sertakan saat ini masih tersedia untuk
platform Windows saja, namun menghadirkan bonus cukup komplit. Selain berfungsi
sebagai one-click bootloader unlock and root, akan ada beberapa
bonus manis lainnya seperti, automatic driver installation, backup, flashing,
mods, recovery booting dan banyak lagi.
Persyaratan
- Windows
XP/Vista/7/8 (32bit atau 64bit)
- Koneksi
internet
- Google
Nexus 4 Toolkit (dapat diunduh disini,
atau disini)
Perlu diketahui bahwa, file ‘ToolKit.exe’ dan
‘ModSection.exe’ kemungkinan akan dianggap sebagai virus atau spamware oleh
program antivirus. Hal ini dikarenakan file program tersebut tidak mendapatkan
sertifikat digital dari Microsoft.
Jika antivirus menghapus file-file tersebut,
cukup restore ulang dan kecualikan dari scan antivirus, atau untuk sementara
matikan program antivirus selama proses rooting ini berjalan.
Penting:
- Informasi dan panduan berikut
ini telah teruji dan terbukti aman dilakukan. Namun Ponsel Plus tidak
memberikan jaminan bahwa metode berikut akan berjalan pada kondisi
perangkat kamu yang spesifik dan unik.
- Melakukan rooting pada
smartphone Android akan membuka potensi-potensi hebat yang sebelumnya
terkunci, membuat ponsel mampu berjalan dan memanfaatkan sumber dayanya
secara maksimal. Tetapi, menjalankan root berarti pula membuka segel
garansi perangkat Android, meskipun unroot bisa dilakukan.
- Gunakan petunjuk dalam
tutorial yang kami berikan dengan resiko yang kamu tanggung sendiri. Ponsel
Plus tidak akan bertanggung jawab atas kerusakan-kerusakan yang mungkin
terjadi akibat mengikuti tutorial ini.
Cara root LG Nexus 4
- Download
dan instal file ‘LG Google Nexus 4 Toolkit’
- Jalankan Toolkit.exe, tetapi jangan dulu menyambungkan Nexus 4 ke PC
- Setelah
Toolkit terbuka (lihat gambar di atas), tekan ‘1’ untuk melakukan
instalasi driver Nexus 4 ke PC (Jika driver sudah
terinstal, lewati langkah ini dan langsung ke langkah 4)
- Reboot
Nexus 4 dalam mode fastboot (untuk melakukannya, matikan
handheld, lalu tekan dan tahan tombol power dan tombol volume-down secara
bersama’an)
- Hubungkan
Nexus 4 ke PC menggunakan kabel USB, maka nomor seri akan muncul di sudut
kanan-atas jendela. Ini berarti Toolkit telah mendeteksi perangkat Nexus
kamu, dan langkah selanjutnya sudah siap dijalankan.
- Sebagaimana
langkah 3 (instalasi driver), cukup masukkan pilihan angka yang tersedia
sesuai apa yang ingin kamu jalankan, tekan ‘Enter’ dan selanjutnya cukup
ikuti petunjuk yang terpampang pada layar.
- Selamat,
kamu telah berhasil melakukan rooting LG Google Nexus 4.
Bagaimana? Cukup mudah dan simpel bukan? Jika tertarik dan penasaran kamu bisa langsung kunjungi tread developer Google Nexus 4 Toolkit di forum XDA-Developers, biar lebih rinci gitu loh..
Via XDA-Developers
No comments:
Post a Comment